03 March 2014

Tegakkan Perda, Anggota Satpol PP Latihan Fisik

[caption id="attachment_7379" align="alignleft" width="300"]Sebanyak 200 personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab. Gianyar saat menggelar latihan fisik dan ketrampilan di lapangan Astina Raya Gianyar, (28/2). Sebanyak 200 personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab. Gianyar saat menggelar latihan fisik dan ketrampilan di lapangan Astina Raya Gianyar, (28/2).[/caption] Sebanyak 200 personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab. Gianyar menggelar latihan fisik dan ketrampilan, (28/2) pagi hingga siang hari.  Ratusan  personel  yang dibagi 5 kelompok,  berlari menyusuri jalan raya, pematang sawah, sungai  sejauh 5 km dan berakhir  di lapangan Astina Raya Gianyar. Dengan mendatangkan instruktur dari unsur TNI, personel Satpol PP mengasah kemampuan fisiknya dengan berlari, berjalan di air sungai, menyelam, berjalan jongkok, berguling, merayap, jungkir balik, push up, dan latihan fisik lainnya yang menguras keringat peserta. Bahkan ada satu peserta yang gugur dan tidak mampu melanjutkan latihan karena kelelahan. Kegiatan itu menarik perhatian pengguna  jalan yang dilewati. Bahkan,  pegawai Pemkab Gianyar mendapat tontonan tatkala masing-masing kelompok transit di halaman Kantor Bupati Gianyar dan melakukan beragam kegiatan fisik yang dipimpin  aparat TNI dan Kasat Pol PP. Latihan fisik selanjutnya dipusatkan  di lapangan Astina  Raya  hingga pukul  12.00 wita. Kasat Pol PP  Gede Daging mengungkapkan latihan fisik bertujuan menguji ketahanan fisik para anggota. Hal ini penting untuk membentuk aparat yang professional yang tanggap dalam menjalankan tugasnya. Selain itu memupuk jiwa korsa untuk mengawal kebijakan pemerintah baik  Perda maupun Peraturan Bupati dan mengamankan pejabat. “Personel lapangan tentu harus mempunyai stamina bugar mengingat selaku aparat penegakan peraturan daerah (perda) dituntut sehat jasmani dan rohani,”jelasnya.  Usai latihan fisik dilanjutkan penyematan baret dan pemberian Kartu Tanda Anggota (KTA) yang diserahkan oleh Asisten I Pemkab. Gianyar Cokorda Rai Widiarsa P. (Humas Gianyar) NGR WW

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .