17 February 2015

Road Show Dinas Pertanian Bersama KODIM 1616 Gianyar

Setelah sebelumnya dilaksanakan Apel Danramil, Babinsadan PPL Kab. Gianyar dilaksanakan untuk menyatukan visi dalam mendukung program pemerintah untuk mencapai swasembada pangan, maka kegiatan diteruskan dalam bentuk turun ke lapangan untuk langsung melihat kondisi nyata berupa praktek pengoprasionalan traktor maupun pendampingan teknis penanaman padi hal ini perlu dilakukan sehingga dapat ditemukan masukan dan kondisi riil permasalahan yang ada menyangkut program ketahan pangan.

Kepala Dinas Pertanian Kab.Gianyar Ir Gusti Ayu Dewi Ariani, M.Si melaksanakan tatap muka dengan seluruh PPL, Pekaseh Dan Babinsa dari Koramil Tampaksiring di kantor BBPT Kec.Tampaksiring hal ini terkait dengan persamaan pesepsi visi dan misi kedua instansi dalam menyukseskan program ketahan pangan di Kabupaten Gianyar, kedua instansi berkomitmen dan bertekad untuk saling mendukung dalam mengatasi kendala yang ada di lapangan, (16/2).

Dandim 1616/Gianyar Letkol Inf Rachmad PS.S.I.P,M.Si menyatakan bahwa Kodim 1616/Gianyar selama ini telah menurunkan Babinsa dari seluruh Koramil jajaran untuk bersama PPL dan warga Subak dalam upaya pendampingan maupun perbantuan untuk bersama mengatasi kesulitan baik pendataan kerusakan , perbaikan dan pengoptimalan sarana irigasi serta penerapan pola tanam ’‘ Jajar Legowo ” sebagai upaya sinergi dan saling dukung antara Dinas Pertanian dengan Kodim dalam mewujudkan swasembada pangan dengan memaksimalkan peran sumber daya yang dimiliki kedua institusi ini dapat digunakan secara optimal. Namun demikian, leading sector kegiatan ini tetap berada di Dinas Pertanian. TNI, dalam hal ini Kodim 1616/Gianyar hanya mendorong dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat bersama PPL. TNI mempunyai kepentingan dalam terwujudnya swasembada pangan, karena keberhasilan dalam mewujudkan swasembada pangan akan dapat mendukung tercapainya ketahanan pangan menuju ketahanan nasional.

Kedepan kegiatan ini masih akan dilakukan sebagai bentuk aplikasi dilapangan sehingga menjadi tolak ukur keberhasilan sinergitas antara kedua insitusi dengan harapan terjalin komunikasi ditingkat bawah dalam menyukseskan program swasembada pangan di kab.Gianyar. (Humas Gianyar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .