19 June 2010

Peringati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) BKN Gelar jalan Santai

Dalam memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) tanggal 26 Juni tiap tahunnya, Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Gianyar menggelar acara Jalan santai tanggal 18/6 di Lapangan Astina Gianyar.

Acara dibuka oleh laporan ketua harian BNK, Wakapolres Gianyar, Ketut Sadra Antara, SH kemudian dilanjutkan pelepasan peserta jalan santai yang terdiri dari para pejabat, PNS, Polri, TNI, Karyawan BUMD dan para siswa sekolah, ditandai dengan mengibarkan bendera keatas oleh Bupati Gianyar.

Dalam laporannya, Ketut Sadra menyatakan bahwa acara tersebut dilaksanakan selain sebagai bentuk solidaritas dan wujud keprihatinan bersama terhadap para korban penyalahgunaan Narkotika juga sebagai momentum untuk secara serempak mempersatukan tekad dan semangat dalam melaksanakan upaya memerangi masalah penyalahgunaan Narkotika.

Selain acara jalan santai BNK dalam upaya memeriahkan HANI di Kabupaten Gianyar juga menggelar pemusnahan barang bukti narkotika dan miras, pembinaan dan penyuluhan serta sosialisasi kepada masyarakat akan bahaya narkotika dan miras juga melaksanakan sidak ke tempat hiburan, rumah kos dan warung-warung guna menghentikan pengedaran dan penggunaan narkotika dan miras yang semakin marak dan mengkhawatirkan hingga menyebabkan kematian.

Untuk lebih menambah antusias peserta diadakan acara hiburan oleh penyanyi lokal dan undian door price sepeda gunung dan beberapa hadiah hiburan lainnya. Di sela-sela acara Sekda Gianyar menyumbangkan lagu ’munajat cinta’ yang dibawakan dengan baik sehingga membuat acara lebih santai dan kekeluargaan.(Humas Gianyar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .