30 December 2010

Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-38 Dan Penutupan Posyandu Paripurna

Peringatan Hari Kesatuan Gerak PPK Ke-38 di Kabupaten Gianyar, dan Penutupan Posyandu Paripurna dan Lansia dilaksanakan di Wantilan Pura Desa  Banjar Sapat Tegalalang. Berbagai Kegiatan telah dilaksanakan uuntuk merayakan dan memeriahkan kegiatan Hari Kesatuan Gerak PKK dianataranya  menyukseskan program pemerintah pusat melaksanakan Penghijauan bersama gerakan Perempuan Tanam dan pelihara pohon kerjasama dengan Dinas pertanian, BRI, IWAPI, BKOW Propinsi Bali, KNPI serta organisasi social lainnya. SEdangkan dalam aktifitas lomba dilaksanakan  Lomba senam Ceria anak TK, Lomba menyanyi  Siswa TK hingga SMP dengan tema lagu perjuangan serta Lomba Sosialisasi Kenakalan Remaja /pacaran yang sehat.

Menurut Ketua Panitia Nyonya Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati mengatakan antusias masyarakat dan peserta untuk menyuksekskan kegiatan Peringatan HUT Kesatuan Gerak PKK Ke-38 sangat tinggi, hal ini dibuktikan dengan banyaknya dukungan dan motivasi dari masyarakat dan peserta untuk ikut serius  berlomba disamping juga  hajang kegiatan ini digunakan sebagai proses pembelajaran untuk mencari hikmah ilmu positif  mendukung dan tugas-tugas kegiatan PKK demi kemajuan Kabupaten Gianyar kedepan. Selain  itu ditambahkannya kegiatan yang dilaksanakan sejak 23-28 Desember 2010  kemarin bertempat  dibalai  budaya Gianyar, akan terus dievaluasi sdan ditingkatkan sehingga dihari-hari mendatang pelaksanaanya tidak monotun dan mendapat apresiasi positif dari masyarakat Gianyar.”Saya Ucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat dan semua pihak yang telah mendukung suksesknya kegiatan yang dilaksanakan Gerakan PKK Gianyar. KHusus dibidang posyandu paripurna Balita dan Lansia  kegiatannya sudah dilaksanakan bulan oktober dibanjar abangan DEsa Tegalalang yang diikuti oleh 2 orang bayi, 45 orang Balita, 2 orang Ibu hamil dan 34 orang Lansia.”Ujar Nyonya Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati. Yang Menarik dalam kegiatan  Peringatan Kesatuan Gerak PKK Dan Penutupan  Posyandu Paripurna dan Lansia diaserahkan juga  piagam penghargaan kepada NI Nyoman Nilawati banjar Tegeha Batubulan Sebagai  Tokoh Perempuan Gianyar tahun 2010, yang diseleksi oleh  Tim Seleksi Tokoh Prempuan Kabupaten  Gianyar tahun 2010.

Bupati GIanyar Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati  juga menyerahkan bantuan mesin industry kepada 5 kelompok pengerajin diantaranya Kelompok Pengerajin Kryia Mekar Sari Ukir Kemenuh Sukawati, Kelompok Pengerajin Giri Merta Taro, Pokjin  Taro Aguung Amerta Desa Bukian Payangan, Pokjin Bina Karya Desa Pejeng Tampaksiring dan Pokjin Mekar Sari Bukian Payangan.  Sedangkan Bantuan  dari Dirjen IKM Kementerian Perindustrian RI  juga diserahkan Cok Ace kkepada dua Pokjin  Yakni Pokjin Painter For Souvernir Desa Kelusa dan Pokjin Klaster Kayu Gianyar Jln Raya Mas Ubud Gianyar.

Dalam sambutannya Bupati Tjok Ace bangga dan berapresiasi positif kepada seluruh komponen masdyarakat Gianyar yang telag gigih berjuang mendukung dan menyukseskan program Kesatuan Gerak PKK, sehingga gerakan PKK dari Kota sampai di DEsa mendapat pujaan dan pujian dari masyarakat atas ketertibatnnya mendudukung program pemeberdayaan desa, baik desa dinas maupun desa Pakraman yang lekat dengan nafas masyarakat Gianyar.

Bupati Tjok Ace sangat berharap dan agar terus ditumbuhkan pembinaan-pemnbinaan dan inovasi yang baik  dan kedepan  yang menunjang demi kemajuan  gerakan PKK baik di desa maupun di kota sehingga program  kerja dari Gerakan PKK benar-banar menyentuh kepentingan dan kemajuan desa yang tersebar di Kabupaten Gianyar.(Humas Gianyar)

Tentang


Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Portal Layanan


Kontak Kami


Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .