23 July 2015

Pengambilan Keputusan Terhadap Ranperda “DPRD Sampaikan Pendapat Akhir”

DPRD Gianyar, menyetujui Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksaan APBD Tahun 2014 menjadi Perda. Hal ini terungkap pada Rapat Paripurna Dewan, tentang pengambilan keputusan berupa pendapat Akhir terhadap Raperda Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Gianyar Tahun Anggaran 2014 melalui Rapat Paripurna IV, di Ruang Sidang DPRD Gianyar, (22/7). Selain menyatakan persetujuan DPRD juga memberikan sembilan poin pendapat yang disampaikan masing-masing fraksi yang dibacakan Wakil Ketua DPRD I Made Togog.

Diantara Sembilan pendapat tersebut disampaikan bahwa untuk peningkatan pendapatan daerah  dan pelayana publik perlu terus diupayakan penerapan pajak Online dan Ontime, masalah pengangguran, kemiskinan, kesehatan dan pendidikan masyarakat agar disikapi dengan mengambil langkah-langkah   yang nyata.  Selain  itu pelayanan PDAM agar terus ditingkatkan dan secara sigap menanggapi keluhan masyarakat. Sementara  adanya SILPA yang cukup besar akibat dari penghematan dan pelampauan pendapatan kedepan perlu kecermatan dalam penetapan alokasi belanja dan penetapan PAD berdasarkan potensi.

Dalam kesempatan itu dibacakan draf berita acara persetujuan bersama antara Bupati Gianyar dan DPRD terhadap Raperda  tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggran 2014, sekaligus  penandatanganan Berita Acara persetujuan Bersama Penetapan Raperda menjadi Perda oleh Wabup Mahayastra dan pimpinan DPRD.

Wakil Bupati Made Mahayastra membacakan sambutan Bupati Gianyar menyampaikan , semua penyampaian  dari masing-masing fraksi telah memberikan penilaian obyektif terhadap kinerja Pemkab. Gianyar. Tidak saja melihat peluang dan keberhasilan, tetapi juga menyoroti tantangan dan kekurangan dalam pelaksanaan tugas-tugas, dengan masukan dan usul saran sebagai solusi pemecahan masalah. Ini sebagai motivasi untuk lebih bekerja keras lagi untuk pembangunan masa datang.

Dikatakan, keberhasilan pelaksanaan pembangunan akan sangat dipengaruhi hubungan kerja  yang harmonis antara eksekutif dan legislative, dedikasi dan loyalitas aparatur pemerintah serta adanya partisipasi aktif segenap anggota dewan. Rapat Paripurna juga dihadiri pejabat di lingkungan Pemkab. Gianyar, dan unsur Muspida lainnya. (Humas Gianyar/NGR WW)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .