25 April 2015

Pencanangan Gerakan Nasional dan Deteksi Dini Kanker Servik

Pencanangan Gerakan Nasional dan Deteksi Dini Kanker Servik di Kabupaten Gianyar dipusatkan di Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati Gianyar (24/4). Pencanangan ini berdasarkan himbauan dari Ibu Presiden RI,  Ny. Iriana Joko Widodo agar pencanangan gerakan deteksi dini kanker servik ini dilakukan di seluruh Indonesia.

Seperti diketahui, kanker ibarat kepiting yang mencengkram dan dapat berakibat kematian bila tidak ditangani secara dini. Di Kabupaten Gianyar penderita kanker dari tahun ke tahun cenderung mengalami peningkatan. Berdasarkan data dari RSUD Sanjiwani Gianyar, jumlah penderita kanker payudara  ada 52 orang, kanker rectum 17 orang, kanker nasofaring 16 orang, kanker paru-paru 15 orang dan kanker servik ada 14 orang. Kondisi ini telah mendapat perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Gianyar melalui Dinas Kesehatan bekerjasama dengan TP.PKK kabupaten Gianyar dan Lembaga Swadaya Masyarakat berupaya menyusun program menekan jumlah kasus penderita kanker. Apalagi Bali kini tengah berupaya mewujudkan program Bali Bebas Kanker Rahim.

Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesra Setda Kab. Gianyar, Cokorda Rai Widiarsa P. mengatakan Pemkab. Gianyar akan terus berperan serta dalam upaya menekan jumlah penderita kanker. Khusus untuk kanker servik, bekerjasama dengan TP.PKK dan Yayasan Kanker Indonesia cabang Gianyar telah rutin mengadakan pemeriksaan kanker leher rahim dengan metoda IVA hingga menyasar ke banjar-banjar se-kabupaten Gianyar.  Dengan deteksi dini ini diharapkan kaum perempuan dapat terhindar dari bahaya kanker sedini mungkin.

“Jangan hanya kecantikan wajah saja yang diperhatikan dengan memakai make up yang mahal, tapi kesehatan organ intim diabaikan. Tidak ada artinya jika wajah cantik namun menderita sakit,” tegas Cok Rai Widiarsa pada ibu-ibu PKK Desa Ketewel yang hadir pada saat itu.

Sementara itu Ketua TP. PKK Kabupaten Gianyar, Ny. Surya Adnyani Mahayastra mengatakan untuk menangani masalah kanker TP.PKK Kabupaten Gianyar bekerjasama dengan YKI Cabang Gianyar rutin melakukan pembinaan dan penyuluhan penyakit kanker serta deteksi dini melalui pelayanan IVA dan pap smear ke desa binaan di wilayah Kabupaten Gianyar. Sosialisasi kanker juga rutin dilakukan di sekolah-sekolah, serta mengikuti program pengawasan pengamanan pangan di pasar maupun kantin sekolah.

Pada gerakan pencangan ini, juga diadakan pelayanan IVA untuk warga yang ada di lima banjar yang ada di Desa Ketewel, dengan sasaran 75 wanita usia subur (WUS) menikah sampai umur 55 tahun.  Ny. Adnyani Mahayastra juga mengingatkan agar ibu-ibu memanfaatkan moment pemeriksaan gratis ini. Karena dengan meluangkan waktu periksa yang tidak sampai 10 menit dapat menyelamatkan kehidupan bertahun - tahun kedepan. 

Pada kesempatan itu juga diberikan sosialisasi Bahaya dan Deteksi Dini kanker Servik oleh Dr. Nyoman Rudi Susantha S.POG (K) dari RSUD dari RSUD Sanjiwani Gianyar. (Humas Gianyar/eni)

Gallery Photo :

 

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .