18 June 2013

Pemetaan Wilayah Penderita Kanker di Gianyar

[caption id="attachment_5846" align="alignleft" width="300"]Bupati saat menerima pengurus Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Gianyar di Ruang Kerja Wakil Bupati Gianyar (13/6). Bupati saat menerima pengurus Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Gianyar di Ruang Kerja Wakil Bupati Gianyar (13/6).[/caption] Pemerintah Kabupaten Gianyar serius dalam menangani masalah kanker. Khusus untuk kanker serviks rencananya Bupati Gianyar Agung Bharata akan memberikan vaksinasi Human Papilloma Virus (HPV) untuk anak SMP dan SMA. Bupati berharap tahun 2020 Gianyar sudah bebas kanker serviks. Hal ini ditegaskan Bupati saat menerima pengurus Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Gianyar di Ruang Kerja Wakil Bupati Gianyar (13/6). Bupati Gianyar meminta Kepada pengurus YKI agar melakukan pemetaan penderita atau kasus kanker di Gianyar. Tidak hanya sebatas kanker serviks, pemetaan ini juga untuk semua jenis kanker.   Dengan pemetaan akan diketahui jumlah positif kanker di masing-masing wilayah, jenis kanker , latar belakang penyebab dan penanganannya. “ Jika sudah terpetakan dengan jelas, penanganannya pun bisa lebih cepat dan tepat,” jelas Bupati Agung Bharata. Sementara itu Ketua YKI Cabang Gianyar Ny. Surya Adnyani Mahayastra yang di dampingi dr. Menon Partini menjelaskan, terkait dengan pemberian vaksin HPV untuk siswa sekolah pihaknya akan menindaklanjuti hal tersebut dengan bekerjasama dengan dinas terkait dalam hal ini Dinas Kesehatan, rumah sakit maupun Disdikpora.  Apalagi harga vaksin cukup mahal Rp. 600.000 sekali vaksin dan itu harus diberikan suntikan HPV sebanyak 3 kali. “ Program ini harus didukung oleh semua pihak, agar perempuan terlindungi dari kanker serviks,” kata Ny. Mahayastra. Pada kesempatan itu Ny. Surya Adnyani Mahayastra juga memaparkan berbagai program yang telah dijalankan YKI Cabang Gianyar. Seperti penyuluhan kanker di 7 desa binaan, sekolah, kantin,  dan pelayanan Inspeksi Visual dengan asam asetat (IVA).  Seandainya dalam proses skrining  ditemukan posistif kanker, pihaknya dari YKI akan terus mendampingi hingga di rujuk ke RS Sanglah Denpasar. “ bagi masyarakat yang positif kanker atau tidak dapat menghubungi YKI Cabang Gianyar untuk konsultasi , kami siap 24 jam,” jelas Ny. Mahayastra. dr. menon mengatakan rencana Bupati Agung Bharata untuk memberikan vaksinasi HPV sedini mungkin untuk remaja yang baru memasuki usia subur memang sangat tepat dalam rangka mengurangi angka penderita penyakit kanker servik. Karena vaksinasi yang paling efektif memang di berikan kepada remaja perempuan usia 12 hingga 14 tahun. (Humas Gianyar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .