13 May 2013

Pantai Keramas Lokasi Lomba Selancar International

Audiensi SurfingPantai Keramas yang memiliki ombak cukup baik akan menjadi saksi para peselancar (Sufer) dunia menunjukkan kebolehannya dalam ajang Lomba Selancar (Surfing) Tingkat Internasinal. Lomba yang akan melibatkan surfer dari 30 negara akan dilaksanakan pada 18-29 Juni 2013. Hal tersebut disampaikan Plh. Kadisparda Gianyar, I Made Oka Wijaya saat audiensi dengan Bupati Gianyar, AA Gde Agung Bharata di Ruang Kerja Bupati di Gianyar, (10/5). Perwakilan ketua penyelengara lomba surfing Internasional, Brad Cunningham mengatakan pantai di Kabupaten Gianyar memiliki potensi besar untuk mengundang banyak surfer di dunia. “Potensi pantai sudah sangat baik, tinggal memperbaiki fasilitas dan meningkatkan promosi.”ungkap Cunningham. Selain itu dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan asing, khususnya bagi pasar non-tradisional, Pemkab. Gianyar bekerjasama dengan Direktorat Asia Selatan dan Tengah Kementerian Luar Negeri akan mengadakan kegiatan Seminar Bisnis dan Familization Trip (Fam Trip) pada tanggal 12 - 15 Mei 2013. Fam Trip atau kunjungan pengenalan dan fasilitas daerah tempat wisata akan diikuti 50 orang peserta, terdiri dari operator perjalanan wisata, para penulis perjalanan wisata dari berbagai negara kawasan Asia Selatan dan Tengah Seperti India dan Kazakhstan dan Instansi terkait di Lingkungan Pemkab Gianyar. Terkait pelaksanaan Fam Trip 2013 yang bertemakan Wisata Bahari dan Budaya, para peserta akan diajak melakukan kunjungan ke beberapa hotel, melihat beberapa objek wisata, dan melihat potensi daerah Gianyar. Bupati Gianyar AA Gde Agung Bharata menyambut baik semua kegiatan tersebut, mensukseskan kegiatan tersebut. Terkait hal tersebut perlu diperhatikan segi kenyamanan, kebersihan dan fasilitas yang tersedia. “Standarisasi sebuah even tingkat internasional memang perlu ditingkatkan lagi. Masih banyak potensi yang perlu dikembangkan guna tercapainya pemerataan dan keselarasan pembangunan di Gianyar”, pungkas Agung Bharata. (Humas Gianyar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .