13 November 2014

Kobarkan Semangat Gusti Ngurah Rai Dalam Jiwa Anak Muda

Generasi muda hendaknya menyadari makna perjuangan pahlawan dengan arif. Perjuangan tak hanya semata dengan fisik. Namun, lebih terhadap semangat, serta idealisme untuk menjadi generasi yang berguna bagi Bangsa dan Negara.

Hal tersebut ditegaskan Bupati Gianyar, yang diwakili Asisten I Setda Kabupaten Gianyar Cokorda Rai Widiarsa, saat acara Sarasehan dalam rangka pelaksanaan Napak Tilas Pahlawan Nasional I Gusti Ngurah Rai di Kabupaten Gianyar,  (13/11).

Cok Rai mengatakan, kegiatan Napak Tilas dan  Sarasehan ini merupakan momentum untuk memantapkan penghayatan terhadap nilai – nilai kejuangan oleh pahlawan bangsa. Nilai tersebut tercermin dalam semangat persatuan dan kesatuan, jiwa rela berkorban, mengutamakan kepentingan umum, pantang menyerah dalam pelaksanaan pembangunan.

“Kendati kita sudah merdeka, namun berbagai permasalahan masih harus dihadapi, yaitu kemiskinan, pengangguran, kesehatan, pendidikan, pemerataan pembangunan, dan perbagai masalah sosial lainnya. Namun,kita tetap yakin semuanya akan terselesaikan, apabila kita bahu membahu dalam pembangunan, “terang Pejabat asal Puri Pejeng itu.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Gianyar Wayan Suardana mengatakan, kegiatan Sarasehan dimaksudkan untuk mewariskan nilai kepahlawanan I Gusti Ngurah Rai kepada Generasi Penerus Bangsa, yang telah berjuang dengan gagah berani, mengobarkan semangat Puputan, dalam mempertahankan Ibu Pertiwi tercinta ini.

Serangkaian acara tersebut, jelas Suardana, diawali dengan upacara serah terima Panji – Panji dan Surat Sakti di lapangan Astina Gianyar. Setelah itu, Panji – Panji dan Surat Sakti dibawa oleh Pemuda Panca Marga (P2M)  dan para siswa dengan rute mengelilingi  wilayah Kabupaten Gianyar .

Peserta Napak Tilas melibatkan 900 orang, terdiri dari unsur Pengurus Daerah P2M, Generasi Muda, serta siswa di Kabupaten Gianyar. Sedangkan,  Sarasehan diikuti sekitar 300 orang, terdiri atas PPM Gianyar, Legiun Veteran, Keluarga Pahlawan, serta siswa/siswi SMA/SMK di Kabupaten Gianyar.

Dalam kesempatan tersebut, dihadirkan dua narasumber yang membawakan tema tentang Kepahlawanan.  Dihadapan ratusan peserta, masing – masing narasumber,  yaitu Prof. Wayan Windia, memaparkan tentang pelestarian nilai – nilai kepahlawanan. Serta, Dandim 1616 Gianyar  Letkol Rachmad Pudji Prasetyo menjabarkan tentang kepahlawanan terkait dengan NKRI. (Humas Gianyar/Ari)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .