29 October 2014

JCI Ubud Jalin Kerjasama Budaya Dengan Jepang

Sambut Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) tahun 2015, Junior Chamber Indonesia (JCI) Ubud siapkan sumber daya manusia yang berdaya saing tinggi.  Hal tersebut terungkap saat pengurus JCI Ubud dan JCI Takatsuki Jepang audiensi dengan Bupati Gianyar yang diterima Kadis Kebudayaan Kabupaten Gianyar, I Gusti Ngurah Wijana di Ruang Kerja Bupati Gianyar, (27/10).

Presiden JCI Ubud, I Gede Sudiana mengatakan Junior Chamber International (JCI), adalah federasi dunia yang berisi profesional dan wirausaha muda dengan usia 18-40 tahun. Organisasi ini didirikan di Mexico City 11 Desember 1944 lalu, saat itu perwakilan 8 negara bertemu untuk menciptakan organisasi yang memberi perhatian terhadap urusan global. JCI memiliki organisasi federasi yang aktif di lebih dari 6.000 chapter yang berlokasi di 100 negara dan wilayah. JCI merupakan lembaga non-pemerintah (non-governmental organization) yang berpartisipasi aktif dalam sistem PBB dan termasuk dalam agensi UN seperti UNICEF dan UNCTAD.

Sedangkan di Indonesia terdapat 27 chapter termasuk di Gianyar. Selama 5 tahun berdiri di Gianyar,  JCI sangat konsen dalam organisasi dan kepemudaan yang berbasis leadership, entrepreneurship dan gerakan sosial lainnya. Organisasi ini juga berkomitmen sebagai lembaga pembentuk kader yang berproyeksi kepada lahirnya pemimpin muda masa depan yang cerdas, kuat dan visioner. “ JCI Ubud dan JCI Takatsuki Jepang akan membuat kerjasama bidang kebudayaan, kegiatan akan difokuskan di Gianyar dengan saling mempelajari kebudayaan antar bangsa,” terang Sudiana.

Lebih lanjut, Sudiana mengatakan selama di Gianyar, 13 orang anggota  JCI Takatsuki Jepang akan belajar berbagai budaya Bali, terutama tari Kecak. Selama kegiatan di Gianyar, JCI Ubud dan Jepang akan membuat kerjasama berupa nota kesepakatan pertukaran pemuda antara jepang dan Bali. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 5 hari dan dipusatkan di Gianyar, (29/10).

Bupati Gianyar yang diwakili Kepala Dinas Kebudayaan, I Gusti Ngurah Wijana mengapresiasi kegiatan JCI di Gianyar. Kedepan Pemkab. Gianyar akan selalu bekerjasama dengan JCI dalam menyiapkan sumber daya manusia yang berdaya saing. Sehingga JCI bisa menguatkan Gianyar sebagai kota layak anak. JCI diharapkan mampu melahirkan generasi  penerus yang dapat bersinergi dan memberikan dampak positif di lingkungan sekitar.  JCI juga mampu memajukan komunitas global dengan menyediakan kesempatan bagi para pemuda untuk mengembangkan kemampuan dan keterampilan kepemimpinannya, tanggung jawab sosial, persahabatan serta kewirausahaan untuk menciptakan perubahan yang positif.  “ Aset Gianyar hanya sumber daya manusia, sedangkan sumber daya alam tidak punya, maka kesiapan SDM merupakan salah satu yang paling penting,” terang Ngurah Wijana. (Humas Gianyar/Suar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .