05 June 2012

Gianyar Banjir Penghargaan Lingkungan Hidup

Kabupaten Gianyar dibawah kepemimpinan Bupati Gianyar, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati dan Wakil Bupati Dewa Made Sutanaya kembali menoreh prestasi emas di bidang lingkungan hidup. Kabupaten Gianyar tahun ini memborong enam penghargaan di bidang lingkungan hidup. Tropi Adipura, Tropi Kalpataru, Tropi Adiwiyata Mandiri, Dua Tropi Adiwiyata Nasional, dan SLHD. Tropi Adipura untuk katagori kota kecil diterima Bupati Gianyar, Cok Ace Tropi Kalpataru katagori penyelamat lingkungan untuk kawasan Monkey Forest, diterima Bendesa Padangtegal, I Made Gandra, SE dan Tropi Adiwiyata Mandiri untuk SD N 5 Singakerta, diterima Kepsek I Wayan Metro yang diserahkan langsung oleh Presiden RI, SBY di Istana Negara (5/6). Sementara Status Lingkungan Hidup Daerah (SLHD), Tropi Adiwiyata nasional untuk SDN 4 Keramas dan SMPN 2 Gianyar diserahkan di Hotel Grand Sahid oleh Menteri Lingkungan Hidup, Prof. Dr. Balthasar Kambuaya, MBA bertepatan dengan serangkian peringatan hari lingkungan hidup. Bupati Gianyar, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati ditemui selepas menerima penghargaan menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada seluruh masyarakat Gianyar. Prestasi luarbiasa ini tentunya merupakan kerjakeras seluruh masyarakat Gianyar untuk menjaga dan mewujudkan lingkungan yang sehat berlandaskan Tri Hita Karana. “Penghargaan ini tentunya selain merupakan kebanggaan kita bersama, juga menjadi motivasi untuk lebih menjaga dan memelihara Gianyar menjadi kawasan yang bersih, sehat dan memikat untuk siapa saja”, ungkap Cok Ace. (Humas Gianyar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .