22 June 2015

Dishubinkom Gelar Pemilihan Akut 2015

Pengemudi memegang peranan dan tanggung jawab yang penting dalam menurunkan angka kecelakaan lalu lintas (lalin). Upaya pembinaan terhadap awak kendaraan khususnya awak kendaraan umum sangat relevan dalam rangka peningkatan kualitas dan kinerja mereka sehingga angka kecelakaan lalin dapat ditekan.

Berkaitan dengan hal tersebut, Dinas Perhubungan, Informasi dan Komunikasi (Dishub Infokom) Kabupaten Gianyar menyelenggarakan pembinaan dan pemilihan Awak Kendaraan Umum Teladan (AKUT) tingkat Kabupaten Gianyar tahun 2015 di Ruang Rapat Dishubinkom Kab. Gianyar. Kegiatan tersebut berlangsung selama 3 hari, (17-19/6).

Pada hari pertama diisi dengan kegiatan pembukaan dan pelatihan yang berlanjut hingga hari kedua. Materi pelatihan yang diberikan yaitu perundang-undangan LLAJ, pelayanan angkutan umum, keselamatan transportasi darat, laik jalan kendaraan bermotor dan BPKB, permasalahan dan upaya mewujudkan kenyamanan, keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas, tatacara berlalu lintas, serta asuransi Jasa Raharja.

Penyelenggaraan pemilihan awak kendaraan umum teladan di bidang transportasi darat ini memiliki arti strategis dalam upaya meningkatkan keselamatan dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Ketua panitia pelaksana, I Dewa Anom Subaga menyampaikan maksud dilaksanakannya pemilihan AKUT adalah untuk mendudukkan insan awak kendaraan umum agar sejajar dengan insan pembangunan lainnya dengan cara memberikan motivasi dan penghargaan terhadap profesinya.

Tujuan pemilihan AKUT, tambah Dewa Subaga, adalah untuk mewujudkan pelayanan jasa angkutan umum yang baik dengan mempersiapkan awak kendaraan umum yang bermutu, disiplin, dan bertanggung jawab, mengurangi jumlah pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas terutama yang disebabkan oleh faktor pengemudi angkutan umum, serta untuk mewujudkan peran serta masyarakat dalam memberikan penilaian terhadap kinerja awak kendaraan umum melalui pemilihan AKUT.

Dengan tujuan tersebut, para awak kendaraan umum diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan guna meningkatkan pelayanan jasa terhadap masyarakat, memperoleh pengakuan profesi dan perannya di bidang transportasi dari seluruh elemen masyarakat, mendorong operator angkutan umum agar senantiasa mempersiapkan awak kendaraan umum yang berkualitas, berdisiplin, bertanggung jawab dan memiliki wawasan yang luas, menumbuhkembangkan citra yang baik bagi awak kendaraan umum akan etika profesinya, serta memberikan suri tauladan bagi rekan-rekan seprofesinya sesuai dengan predikat tauladan yang disandangnya sehingga diharapkan dapat membawa perubahan kinerja yang semakin positif.

Sementara itu, Kepala Dishubinkom, Cokorda Gde Agusnawa, dalam sambutannya sekaligus membuka secara resmi acara tersebut menyampaikan harapannya kepada peserta pemilihan AKUT agar dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya guna meningkatkan profesinya dan diharapkan dapat menjadi panutan bagi awak kendaraan umum lainnya.

Jumlah peserta pembinaan dan pemilihan AKUT Kabupaten Gianyar tahun 2015 sebanyak 15 orang yang terdiri dari pengemudi bus (AKDP/AKAP) dan bus pariwisata, pengemudi angkutan pedesaan, serta pengemudi angkutan sewa. Para pengajar/pembina berasal dari dinas/instansi terkait yaitu kepolisian, Dishub, PT. Jasa Raharja, dan DPC Organda.

Penentuan juara ditentukan dengan 3 cara yaitu penilaian administratif, penilaian akademis, dan penilaian disiplin, sikap, kerapian, dan kemampuan berpendapat. Hasil penilaian pemilihan AKUT menampilkan I Wayan Sudiana dari KSU Jasa Tri Tunggal Transport sebagai juara I, I Made Sudarsana juga dari KSU Jasa Tri Tunggal Transport sebagai juara II, I Ketut Sunan Jaya dari CV. Widhya Kencana Putra sebagai juara III, Ida Bagus Made Wirawan dari CV. Nanara Transport sebagai juara IV, dan I Made Agus Sumantra dari Angdes sebagai juara V. 4 peserta dengan nilai akumulatif tertinggi akan diikutsertakan pada pemilihan AKUT tingkat  provinsi. (dishubinkom gianyar)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .