25 December 2014

BPDB Kab Gianyar Petakan Daerah Rawan Longsor

Memasuki musim penghujan, Pemkab Gianyar melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) memetakan daerah – daerah yang rawan bencana longsor di tujuh kecamatan di Kabupaten Gianyar.  Dari ke tujuh kecamatan tersebut, daerah Kecamatan Tegallalang memiliki potensi rawan longsor yang paling tinggi, menyusul Payangan dan Gianyar.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gianyar, Drs. Anak Agung Gde Oka Digjaya mengatakan, daerah – daerah yang rawan longsor tersebut merupakan daerah yag berada daerah Gianyar atas dengan kondisi tanah yang tidak stabil. Seperti halnya di Kecamatan Tegallalang, dari tujuh desa yang ada, lima diantaranya memiliki tingkat rawan longsor berkategori tinggi dan sisanya sedang. Kelima Desa tersebut antara lain, Sebatu, Taro, Pupuan, Kedisan, dan Tegallalang.

“Di Daerah Keliki sudah kami pasang tanda/rambu himbauan daerah rawan longsor kerjasama BPBD Provinsi dengan BPBD Kabupaten Gianyar,” terang A A Gde Oka Digjaya.

Dengan melakukan pemataam daerah rawan longsor tersebut, Pemkab Gianyar meminta agar masyarakat yang berada di daerah tersebut selalu waspada. Selain itu juga mendorong masyarakat yang siap siaga bencana, sehingga kerugian baik materi maupun dan korban nyawa dapat dihindari. BPBD Kabupaten Gianyar bekerjasama dengan BPBD Provinsi juga telah membangun kesiapsiagaan dengan memperkuat Tim Reaksi Cepat (TRC) dan menyiapkan peralatan dan logistic yang dibutuhkan untuk penanganan bencana.

Oka Digjaya menambahkan, desa – desa rawan longsor berkategori tinggi anatara lain, Kecamatan Payangan yakni, Desa Buahan Kaja, Desa Bukian, Desa Melinggih dan Desa Bresela. Kecamatan Tampaksiring antara lain, Desa Manukaya dan Desa Tampaksiring. Kecamatan Gianyar; Desa Petak Kaja, Desa Petak, Desa Sumita, dan Desa Suwat. Sementara daerah – daerah di Kecamatan Blahbatuh dan Sukawati masih berkategori sedang dan rendah.

“Kami himbau kepada masyarakat yang berada di daerah rawan longsor berkategori tinggi untuk selalu waspada dan mau menjadi mitra pemerintah jika terjadi bencana dengan cara memberi informasi sekaligus penangannya,” tambah Oka Digjaya. (Humas Gianyar/set)

Tentang


Pemerintah Kabupaten Gianyar, Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Kontak Kami


info@gianyarkab.go.id

Jl. Ngurah Rai-Gianyar, Gianyar, Kec. Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali 80511


© 2024 TIM SPBE Kabupaten Gianyar .